Akankah Matahari Memusnahkan Manusia pada 2012 ?

Akankah Matahari Memusnahkan Manusia pada 2012 ?
Meningkatnya aktivitas matahari sejak beberapa bulan terakhir bisa mengancam keselamatan penduduk Bumi. Tapi Lembaga Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) menegaskan peningkatan denyut matahari tak akan menghancurkan manusia pada 2012 mendatang.

Ancaman terbesar datang dari letupan material berenergi tinggi di permukaan matahari atau disebut flare. Sekali terpancar, flare sanggup mengeluarkan energi hingga enam kali energi yang dilepaskan seluruh permukaan matahari dalam satu detik. Material yang dipancarkan--umumnya berupa elektron, ion, dan atom--bergerak sebagai rombongan besar yang mendekati Bumi, 1-2 hari setelah meledak.

"Energi ini tetap tidak cukup untuk menciptakan bola api pembunuh untuk penduduk planet yang terletak 150 juta kilometer dari matahari," ujar ahli antariksa NASA, Karen C. Fox.

Perlindungan dari awan energi tinggi dari matahari diberikan oleh lapisan atmosfer Bumi. Setiap partikel yang hendak menuju permukaan Bumi akan dihadang oleh gas-gas yang beterbangan di lapisan tinggi tanpa sempat menyentuh permukaan Bumi.

Puncak aktivitas matahari sendiri tak akan terjadi pada akhir tahun 2012 sebagaimana disebut-sebut selama ini. Penelitian terbaru menunjukkan gejolak matahari akan berpuncak pada akhir tahun 2013 atau awal tahun 2014.
 
 
1
 
 
 
 
 
source: tempo
Format Lainnya : PDF | Google Docs | English Version
Diposting pada : Selasa, 15 November 11 - 02:45 WIB
Dalam Kategori : 2012, NASA, FLARE, AKANKAH MATAHARI MEMUSNAHKAN MANUSIA PADA 2012
Dibaca sebanyak : 2753 Kali
Tidak ada komentar pada blog ini...
Anda harus Login terlebih dahulu untuk mengirim komentar
Facebook Feedback

My Social-Net Accounts, You can Follow.. mungkin suatu hari nanti kita berjodoh (‾⌣‾)♉
ADS & Sponsor
Posting Terbaru Lainnya
Last Visitors
TRANSLATOR
Pengenalan
Kategori
Alexa Rank