Justin Bieber Promosikan Windows 7

Justin Bieber Promosikan Windows 7
Justin Bieber Promosikan Windows 7 Agar Para Pengguna Berpindah Dari Windows XP Ke Windows 7
 
 
Microsoft baru saja meluncurkan theme resmi resmi Justin Bieber untuk Windows 7, sebagai langkah agar sistem operasional tersebut bisa melampaui pencapaian dari Windows XP.

Seperti yang dikutip dari Toms Hardware, Senin (20/6/2011), Microsoft menginginkan agar Windows 7 tumbuh melampaui Windows XP sebagai sistem operasional komputer yang paling populer di dunia.

Masalahnya untuk saat ini bagi Microsoft adalah untuk menarik pengguna agar berpindah dari Windows XP ke Windows 7. Perusahaan teknologi tersebut sampai saat ini masih memetakan rencananya untuk Windows 7.

Theme dengan gambar Justin Bieber ini kini sudah resmi tersedia. Gambar-gambar di theme itu sendiri diambil dari film dokumenter 3D tentang Justin Bieber yang berjudul 'Never Say Never'.

Langkah yang diambil Microsoft ini tentunya akan memperluas ekspansi 'Bieber Fever' di luar dunia hiburan.

Sebelumnya kepopuleran Justin Bieber juga membuat sebuah perusahaan untuk membuat situs penyingkat URL bertemakan Bieber, yang akhirnya ditutup karena tidak memiliki ijin resmi.

Klik ke sini untuk mengunduh theme tersebut melalui situs resmi Microsoft. Theme tersebut hanya bisa digunakan di Windows 7 Home Premium, Professional, Enterprise, atau edisi Ultimate.
 
 
source: okezone.com
Format Lainnya : PDF | Google Docs | English Version
Diposting pada : Selasa, 21 Juni 11 - 00:46 WIB
Dalam Kategori : WINDOWS XP, WINDOWS 7, OPERATING SYSTEMS
Dibaca sebanyak : 2180 Kali
Tidak ada komentar pada blog ini...
Anda harus Login terlebih dahulu untuk mengirim komentar
Facebook Feedback

My Social-Net Accounts, You can Follow.. mungkin suatu hari nanti kita berjodoh (‾⌣‾)♉
ADS & Sponsor
Posting Terbaru Lainnya
Last Visitors
TRANSLATOR
Pengenalan
Kategori
Alexa Rank